LAPORAN KEGIATAN PENGEMBANGAN DIRI

LAPORAN
KEGIATAN PENGEMBANGAN DIRI

DISUSUN OLEH :
NAMA KOMARUDIN
NIP. 19790316 200904 1 001









SDN 1 RAMAN JAYA
KECAMATAN BELITANG II KABUPATEN OKU TIMUR
TAHUN 2013



KEGIATAN PENGEMBANGAN DIRI

       Dalam kurun waktu Juli s.d. Desember 2013, penulis telah mengikuti 1 (satu) Kegiatan Pengembangan Diri yaitu sebagai berikut :

No.
Nama Kegiatan
Tahun
Waktu
Pelaksanaan
Penyelenggara
1
Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013
2013
Tanggal 01 s.d 05 November 2013

LPMP Propinsi Sumatera Selatan

                                                                                   
                                                                                   
                                                                                                Raman Jaya, 31 Desember 2013
    Koordinator PKB                                                      Penulis/Penyusun
    


    JEMINTEN, A.Ma.Pd                                                       KOMARUDIN                     
    NIP. 196005061982022003                                      NIP. 197903162009041001

Mengetahui
Kepala Sekolah



SOMDANI, S.Pd.
NIP. 196806251991031006







LAPORAN MENGIKUTI PELATIHAN IMPELEMNTASI
KURIKULUM TAHUN 2013






OLEH

NAMA                                                   :    KOMARUDIN
NIP                                                         :    197903162009041001
PANGKAT/GOL.RUANG                   :    Pengatur, II/c
JABATAN FUNGSIONAL GURU     :    Guru
UNIT KERJA                                        :    SDN 1 RAMAN JAYA KEC. BELITANG II KAB. OKU TIMUR
           


LAPORAN PELATIHAN IMPLEMENTASI
KURIKULUM TAHUN 2013



A.      Pendahuluan
Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Semesta alam karena atas berkat rahmat dan karunia-Nya, telah dapat menyelesaikan pelatihan Implementasi Kurikulum 2013 bagi guru sasaran jenjang SD telah dapat diselesaikan dengan baik.
Pada tahun 2013 Implementasi Kurikulum 2013, sesuai Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 81A Tahun 2013, dilaksanakan secara bertahap. Implementasi tersebut dilaksanakan pada 295 Kabupaten/Kota dengan sasaran sekolah 2.598 sekolah dasar. Untuk mendukung keberhasilan pelaksanaan Kurikulum 2013 ini, Direktorat Pembinaan Sekolah Dasar, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar, Kementrian  Pendidikan dan Kebudayaan, melaksanakan program pendampingan bagi guru di sekolah dasar agar memiliki pemahaman, sikap, dan keterampilan yang sejalan dengan Kurikulum 2013. Dalam pelaksanaannya, keberhasilan program pendampingan perlu didukung oleh guru yang profesional untuk melaksanakan praktik pembelajaran sesuai dengan Kurikulum 2013 tersebut.
Sesuai dengan dinamika yang ada, upaya untuk menyiapkan pelaksanaan ini terus dilakukan. Maka dari pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 ini dilaksanakan.

B.       Alasan Mengikuti Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013
Kegiatan pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 ditujukan agar guru mampu dan siap ketika nantinya sekolah menerapkan kurikulum 2013, baik dari segi pembelajaran, administrasi dan seluruh komponen yang ada didalamnya.

C.      Pelaksanaan Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013
Sebelum acara pelatihan dimulai panitia telah menyiapkan soal untuk tes yang akan diujikan bagi peserta dengan materi seputar kurikulum demikian pula pada akhir pelatihan  panitia juga menyiapkan tes untuk peserta. Tujuan tes akhir ini adalah untuk melihat kembali secara mendalam kemampuan peserta setelah mengikuti pelatihan tersebut sejauh mana penambahan kompetensi para peserta dalam memahami materi yang telah disampaikan selama ini. Melalui tes akhir dapat diketahui gambaran penambahan kompetensinya dalam memahami kurikulum 2013.

D.      Tempat dan Waktu
Kegiatan pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 dilaksanakan pada :
Hari                 : Jum`at s.d. Selasa
Tanggal           : 01 – 05 November 2013
Tempat            : LPMP Prov. Sumatera Selatan Indralaya
Dalam kegiatan pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013  sarana prasarana yang digunakan meliputi : peralatan infocus, laptop,  dll.

E.       Materi Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013
Materi pelatihan Implemenetasi Kurikulum 2013 adalah sebagai berikut :
No
Materi Pelatihan
Jumlah Jam
0.
PERUBAHAN MINDSET
2
1.                   
KONSEP KURIKULUM 2013
4
1.1
Rasional
0,5
1.2
Elemen Perubahan
0,5
1.3
SKL, KI dan KD
2
1.4
Strategi Implementasi
1
2.                   
ANALISIS MATERI AJAR
12
2.1
Konsep Pembelajaran Tematik Terpadu
2

Konsep Pembelajaran IPA Terpadu


Konsep Pembelajaran IPS Terpadu

2.2
Konsep Pendekatan Scientific
2
2.3
Model Pembelajaran

2.4
Konsep Penilaian Autentik pada Proses dan Hasil Belajar
2
2.5
Analisis Buku Guru dan Buku Siswa (Kesesuaian, Kecukupan, dan Kedalaman Materi)
6
3.                   
MODEL RANCANGAN PEMBELAJARAN
8
3.1
Penyusunan RPP
5
3.2
Perancangan Penilaian Autentik
3
4.                   
PRAKTIK PEMBELAJARAN TERBIMBING
22
4.1
Simulasi Pembelajaran
8
4.2
Peer Teaching
14

PENDAMPINGAN
2

TES AWAL DAN TES AKHIR
2

TOTAL
52

F.       Narasumber
Narasumber Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 bagi guru sasaran jenjang SD  terdiri dari :
1.      Instruktur LPMP dan nasional
G.      Peserta
Peserta Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 berjumlah 48 orang dari guru yang dipilih dari berbagai kabupaten di Provinsi Sumatera.
H.      Strategi Kegiatan
Strategi kegiatan dalam Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 dilakukan dengan menggunakan pendekatan sebagai berikut :
a.       Menciptakan suasana belajar sesuai dengan topic sajian.
b.      Memberikan petunjuk pembelajaran.
c.       Sharing atas temuan yang ada.
d.      Penyimpulan.
Dengan pendekatan tersebut dapat disimpulkan untuk teori 30%, praktik termasuk pemberian tugas 70%.

I.         Hasil/Manfaat Yang Diperoleh
Hasil/manfaat yang diperoleh dalam mengikuti Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 ini adalah sebagai berikut :
a.         Manfaat yang saya peroleh dalam mengikuti Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 adalah bertambahnya pengetahuan, wawasan, keterampilan tentang kurikulum 2013 dan pelaksanaannya dalam pembelajaran, selain itu juga tentang cara penerapan kurikulum 2013 dan komponen-komponen yang harus dilaksanakan dalam kegiatan pembelajaran.
b.         Setelah saya mengikuti kegiatan ini kompetensi saya menjadi meningkat, sehingga dalam pelaksanaan kurikulum 2013 nantinya saya tidak merasa canggung dan kebingunan dengan apa yang harus dilaksanakan dalam pembelajaran.

J.        Tindak Lanjut
Tindak lanjut yang dilakukan setelah mengikuti kegiatan pengembangan diri ini adalah saya akan melakukan diseminasi kepada teman-teman  guru di sekolah saya, dengan jadwal yang akan dibicarakan dengan kepala sekolah.

K.      Dampak Setelah Mengikuti Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013
Setelah saya mengikuti kegiatan Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 saya terapkan cara/metode/strategi yang saya peroleh pada kegiatan dan hasilnya terlihat anak-anak menjadi aktif.
1.    Meningkatnya pemahaman saya terhadap Kurikulum 2013 mulai dari: rasional, elemen perubahan kurikulum berdasarkan SKL,KI dan KD dengan berbagai pendekatan sampai dengan strategi pelaksanaan Kurikulum 2013.
2.    Pemahaman Kurikulum 2013 sesuai dengan filosofi, konsep, kaidah, prinsip, makna, dan prosedur yang tercakup dalam elemen perubahan kurikulum berdasarkan SKL, KI dan KD.
3.    Terbangunnya pemahaman terhadap isi dan penggunaan buku guru dan buku siswa.
4.    Terlaksananya budaya pembelajaran dengan pendekatan dan strategi pembelajaran inovatif sebagaimana dituntut oleh Kurikulum 2013
5.    Terlaksananya pendekatan dan strategi penilaian otentik sebagaimana dipersyaratkan oleh Kurikulum 2013
6.    Pengetahuan tentang pengolahan hasil penilaian pembelajaran dan pengisian buku rapor.


L.       Kesimpulan
Penyelenggaraan Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013 ini bagi saya/guru sangat membantu dalam melaksanakan kurikulum 2013 nantinya. Sehingga kurikulum 2013 bukan lagi barang baru bagi sekolah yang menjadi sasaran. Karena sudah memahami apa yang harus dilakukan dalam pembelajaran ketika kurikulum ini diberlakukan
Harapan saya bimbingan semacam ini hendaknya diprogramkan secara terus-menerus agar para pendidik kompetensinya, wawasan, keterampilan meningkat.



PENUTUP
       
Pengembangan keprofesionalitas guru merupakan tuntutan dalam memberikan pelayanan di bidang pendidikan. Sejalan dengan itu saya akan selalu meningkatkan kompetensi melalui berbagai kegiatan yang relevan dengan tugas saya sehari-hari. Kegiatan –kegiatan yang saya ikuti adalah kegiatan Pelatihan Implementasi Kurikulum Tahun 2013.  .
Banyak manfaat yang diperoleh mengikuti pengembangan diri, karena dalam kegiatan pengembangan diri tersebut banyak hal-hal yang baru yang belum saya dapat, sehingga dengan mengikuti kegiatan tersebut pengetahuan, wawasan dan keterampilan dapat saya peroleh.