SAP Mata Kuliah Filsafat Umum

SATUAN ACARA PERKULIAHAN
KURIKULUM BERBASIS KNKI

Mata Kuliah              : Filsafat Umum  
Kode Mata Kuliah      : STQ 104  
Jurusan/Prodi           : Ilmu Al qur`an Dan Tafsir  
Program                  : Strata 1  
Bobot                      : 2 SKS 


A.  Standar Kompetensi

Mahasiswa mempunyai pengetahuan sejarah perkembangan, karakteristik dan metode-metode filsafat serta interelasinya dengan agama, ilmu pengetahuan dan kebudayaan

B.  Kompetensi dasar
1.   Pengetahuan
Mahasiswa memiliki pengetahuan dan wawasan yang benar tentang pengertian, kedudukan dan fungsi filsafat.
2.   Sikap
Mahasiswa memiliki sikap yang tegas tentang interelasi filsafat dengan agama, ilmu pengetahuan dan kebudayaan

3.   Keterampilan
Mahasiswa memiliki keterampilan untuk mengaplikasikan metode berpikir filsafat secara kritis, sistematis, radikal dan integral.

C.  Indikator Keberhasilan
Indikator keberhasilan mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah mahasiswa dapat menjelaskan dengan benar tentang :
1.   Pengertian filsafat, memahami kedudukan dan fungsinya.
2.   Menguraikan aliran-aliran filsafat yang di dalamnya meliputi dasar-dasar ontologis, epistimologis dan aksiologis, para filosof dan metodenya.
3.   Menjelaskan interelasinya dengan agama, ilmu pengetahuan dan kebudayaan

D.  Tujuan Mata Kuliah
Setelah mahasiswa selesai mengikuti pokok-pokok bahasan diharapkan mempunyai kemampuan untuk memahami sejarah perkembangan, aliran, karakteristik dan metode-metode filsafat serta interelasinya dengan agama, ilmu pengetahuan dan kebudayaan.

E.  Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah ini membahas
1.   Pendahuluan
a.   Pengertian filsafat, epistimologi dan terminologi
b.   Obyek material dan forma filsafat
c.   Tujuan dan Faedah mempelajari filsafat
d.   Latar belakang munculnya filsafat
e.   Karakteristik dan metode filsafat
f.    Cabang-cabang filsafat
g.   Struktur pembahasan filsafat
2.   Interelasi antara Filsafat, Agama dan Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan
3.   Filsafat Yunani Kuno;
a.   Pra Socrates; Filsafat alam, Filsafat menjadi, Filsafat ada, Filsafat Kaum Elia,
b.   Masa Socrates; Sofisme
c.   Sesudah Socrates; Plato, Aristoteles
4.   Filsafat Hellenistis;
a.   Stoisisme
b.   Epikurisme
c.   Skeptisisme
d.   Eklektisisme
e.   Neoplatonisme
f.    Filsafat abad Pertengahan;
g.   Filsafat Sckolastik/Patristik
5.   Filsafat Islam; al-Kindi, al-Farabi, Ibnu Sina, Ibnu Rusyd, dll
6.   Filsafat Modern / Kontemporer & Aliran-aliran Filsafat
a.   Rasionalisme
b.   Empirisme
c.   Idealisme
d.   Kritisisme
e.   Positivisme
f.    Pragmatisme
g.   Fenomenologi
h.   Eksistensialisme

F.   Strategi Pembelajaran
Untuk materi pendahuluan dan interelasi antara filsafat dan agama mahasiswa diberi interactive lecturing, kemudian didukung dengan literatur lainnya dapat dibandingkan tentang pengertian filsafat.
Untuk memahami periodesasi  filsafat, dengan menggunakan historis tematis dan ciri dalam setiap periode, sehingga mahasiswa dapat memahami bahwa setiap periode filsafat itu berbeda penekanannya baik dalam problem maupun temanya
Untuk memahami dan mengerti aliran dalam filsafat strategi pembelajarannya adalah memperkenalkan setiap aliran filsafat dengan kritis dan ide pokoknya kemudian membandingkan antara satu dengan lainnya dan disertai dengan contoh.

G.  Penilaian
Penilaian dilakukan dari segi waktu adalah penilaian proses dan penilaian hasil, yang meliputi :
1.   Portofolio, kumpulan berupa dokumen yang berisi tugas-tugas yang terkait dengan pembelajaran filsafat

2.   Tugas makalah
3.   Kinerja, terkait dengan kemampuan presentasi makalah, keaktifan dan partisipasi kelas
4.   Tes tertulis dalam bentuk ujian mid semester dan ujian akhir semester

H. Referensi
1.   K. Bertens, Ringkasan Sejarah Filsafat
2.   Save M Dagun, Filsafat Eksistensialisme
3.   SJ, N, Drijarkara, Percikan Filsafat
4.   Harun Hadiwijono, Sari Sejarah Filsafat Barat 1 dan 2.
5.   Mohammad Hatta, Alam Pikiran Yunani
6.   Louis O Kattsoff, Pengantar Filsafat